Skip to main content

Puisi Negeri Impian Tak Karuan | Puisi Kritik Sosial

Puisi Negeri Impian Tak Karuan | Puisi Kritik Sosial

Puisi dan kata bijak. puisi Negeri impian tak karuan. Apakah negeri ini tak karuan? presepsi masyarakat berbeda beda, ada yang setuju jika di katakan tak karuan, namun ada juga yang tidak setuju. mengapa demikian.

Terkadang masyarakat bawah (biasa) ogah mengurusi masalah negeri, yang penting penghasilan lancar, dapat menghidupi keluarga, aman damai sentosa dalam keluarganya,tenang sudah, masalah negeri ora urus. yang urus para pemangku jabatan.

Namun lain ceritanya jika para politikus, apalagi yang berseberangan dengan pemerintah, kata krennya, oposisi, yang memang kerjaan mengkritik pemerintahan, agar lebih baik lagi,

tetapi terkadang dengan kritik-kritiknya juga tak karuan. tak seperti kenyataan yang ada.

inilah yang namanya berkata tidak karuan (ngasal). tidak percaya silahkan saja lihat di media, para oposisi ini,berkata tidak karuan pikiran tidak karuan, selalu dengan cara negatif untuk cari perhatian.

Negeri impian tak karuan. judul ini hanya gabungan dari kosakata judul puisi kritik sosial yang dipublikasikan kali ini.

Dan adapun masing masing judul puisi kritik sosial yang dipublikasikan puisi dan kata bijak antara lain:

  • Puisi negeri impian
  • Puisi Tak karuan
  • Puisi Tiada guna

Ketiga puisi tersebut karya Husain Ismail, Salah satu bait puisinya. "Tiada guna punya pemimpin kalau hidup terus terjebak dalam kubangan penyakit dalam lingkaran kebodohan, Undang undang dirancang hanya untuk mengundang keresahan peraturan tercipta tuk membuat hidup tak beraturan".


Tiga Puisi Kritik sosial

Bagamana kata kata kritikan dalam bait puisi tentang kritik sosial yang dipublikasikan puisi dan kata bijak, untuk lebih jelasnya, Selengkapnya disimak saja berikut ini.


Puisi Negeri Impian
Husain Ismail

Berjalan sepotong kisah negeri
dengan bendera usang yang berkibar
bergema kata kata resah
dari berjuta bibir penuh derita

Wajah wajah murung menyambut hari
proklamasi bak puisi putus asa
kemerdekaan hanya janji tanpa bukti
pancasila tak lagi jadi sarapan anak negeri

Undang undang dirancang
hanya untuk mengundang keresahan
peraturan tercipta tuk membuat hidup tak beraturan

Resah kian menjadi
gelisah kian pasti
kelicikan semakin jadi
kebenaran tiada lagi

kemakmuran tinggal dongeng
kesejahteraan mimpi indah tanpa bukti
kemajuan cuma khayalan
kekecewaan itulah kenyataan

Jakarta,201216,Husain Ismail


PUISI TAK KARUAN
Husain Ismail

Amarah sang duka kian panjang
berjajar memagari jalan hidup yang kian sempit
kesemrawutan kebijakan melahirkan rasa tak tenang
penguasa keasikkan menghitam putihkan keadilan

Hukum kian sewenang wenang
pengadilan bak dukun cʌbul
yang kian ruwet kasusnya
membuat sakit jiwa terpidana
menambah gila hakim yang sudah tak waras

Pengacara asal bicara
banyak jaksa kehilangan akal sehat
hukum di lelang
keadilan di gadai

Jakarta,201216,Husain Ismail


Puisi Tiada Guna
Husain Ismail

Apa gunanya punya pemimpin
kalau hidup terus terjebak
dalam kubangan penyakit
dalam lingkaran kebodohan

Jangankan untuk makan bangku fakultas
makan tahu tempe masih syukur bisa seminggu sekali
jangankan untuk pergi kedokter
pergi tidur kadang tak tentu

Rakyat kian bodoh
pendidikan begitu mahal
untuk selembar ijasah
terkadang harus jual diri

Tuk bisa hidup sehat
begitu mahal
tak jarang banyak orang
harus jual kehormatan

Jika rakyat bertambah bodoh
sakit sakitan jalani hari
bukan tak mungkin
negeri yang bodoh ini di pimpin para pesakitan

Jakarta,211216, Husain Ismail


Demikianlah puisi negeri impian tak karuan. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi tidak karuan di atas dapat menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.