Skip to main content

Puisi Sebuah Permainan Suram | Puisi Indah dan Bermakna Mendalam

Puisi Sebuah Permainan Suram | Puisi Indah dan Bermakna Mendalam

Puisi sebuah pᥱrmainan suram. istilah suram biasa di kenal dengan keidupan yang kurang bergairah, atau suatu peristiwa/keadaan yang tak mengenakan dihati.

sebagaimana di ketahui arti dari suram dapat merujuk kepada sesuatu yang tidak terang, kusam atau kuyu, tentang mata, dan lain lain sebagainya.

Sebuah permainan suram, jika diartikan kedalam bahasa umum permainan yang tak mengenakan, karena hasil tidak memuaskan. dapat juga di simpulkan tingkah laku seseorang yang kurang baik, dalam ini pengertian dari kedua puisi ini.

Kata suram kerap kita jumpai dalam sebuah puisi seperti kehidupan suram, artinya kehidapan yang tak mengenakan karena tak mendapatkan secerah harapan yang diinginkan atau tak adanya tanda suatu keberhasilan.

Malam suram, keadaan atau situasi yang di hadapi saat malam itu, tak memberikan tanda-tanda sesuatu hal yang diinginkan, biasa juga seseorang  menyebutnya malam kelam, atau istilah malam yang kelabu.

Sebuah permainan suram adalah kombinasi dari dua judul puisi indah dan bermakna mendalam yang dipublikasikan puisi dan kata bijak

Dan adapun masing masing judul puisi Indah dan bermakna mendalam diterbitkan puisi dan kata bijak diantaranya:

  • Puisi Sebuah permainan
  • Puisi aksara suram

Salah satu penggalan kedua bait puisi tersebut. "aksara tersebut gurauan, Berpestalah, sulangkan arak kemenangan, Nikmati duniamu tanpa aku tanpa batasan. Agar engkau menatapku sebagai keindahan, Sedang diri hanyalah perempuan berhujan, Kutinggikan asa dengan alami kesucian".


Puisi Indah dan Bermakna Mendalam

Bagaimana cerita puisi dan kata kata indah bermakna dalam bait puisi di publikasikan puisi dan kata bijak, selengkapnya disimak saja puisi-puisinya berikut ini.


PUISI SEBUAH PERMAINAN
Oleh : Srie Astuty Asdi

Bagimu ...
Cakrawala semu terpampang merupa pᥱrmainan
Kefanaan rasa berdengung oleh kepura-puraan
Menyusup di jasad ruhmu, kaburkan kesucian

Alam, angkasa memurka bak berapi
Menilik segala acuan berdebu meniti
Petir, mengguntur, pecah membelah
Segenap hati seketika tersungkur mati

Inilah tanda sebuah kemunafikan
Meretaskan aksara tersebut gurauan
Berpestalah, sulangkan arak kemenangan
Nikmati duniamu tanpa aku tanpa batasan

Kemilau Mata Bening
SAA Mksr, 27/09/2016


PUISI AKSARA SURAM
Oleh : Srie Astuty Asdi

Di balik suram terkesan samar
Matamu nanar jiwamu gusar
Belalakkan pandang setajam petir
Berkata bijak menutupi tabir

Ego lelaku membuta nilaikan nista
Kebenaran milikmu akulah pendosa
Melupa pesan aksara yang terbina
Kucilkan rasa kubagai hamba terhina

Tuan, haruskah kubangun seribu sanjungan
Agar engkau menatapku sebagai keindahan
Sedang diri hanyalah perempuan berhujan
Kutinggikan asa dengan alami kesucian

Kini aku tersungkur membumi
Di tanahmu berpijak retakkan hati
Hentakan kakimu keras melukai
Robohkan cinta yang masih berdiri

Kemilau Mata Bening
SAA Mksr, 27/09/2016


Demikianlah Puisi sebuah pᥱrmainan suram., Baca juga puisi puisi dari Sri Astuti Asdi (Kemilau Mata Bening) yang lain di blog ini, Semoga puisinya di atas menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.